Friday, October 2, 2015

CONTOH REQUIREMENT DOCUMENT (RD)

Proyek Sistem Kuesioner Online Terhadap Pemakaian E-Banking
Berikut ini adalah bagian-bagian dari dokumen RD(Requirement Document):

1.         Pendahuluan

Latar Belakang
           
Bank Indonesia merupakan bank sentral yang mengatur seluruh transaksi keuangan pada seluruh bank yang berada di Indonesia. Dimana setiap transaksi akan dicatat di Bank Indonesia, baik transaksi secara online maupun secara manual. Dewasa ini tingkat penggunaan transaksi secara online meningkat dengan pesat yang dipengaruhi oleh mudahnya bertransaksi. Pengaruh meningkatnya transaksi online dikarenakan infrastruktur untuk melakukan transaksi telah memadai.

Saat ini Bank Indonesia belum mengetahui berapa tingkat pemakaian transaksi e-banking dalam masyarakat. Oleh karena itu dibutuhkan suatu sistem untuk membantu Bank Indonesia dalam menyelesaikan masalah tersebut dengan membuat kuisioner secara online. Sistem tersebut dapat memudahkan masyarakat Indonesia yang notabennya malas untuk melakukan sesuatu secara rumit. Sistem kuisioner ini akan sangat membantu Bank Indonesia dalam mengelola data yang dibutuhkan.


2.         Tujuan Proyek /Project Goals

Tujuan dari proyek ini adalah :

-          Membantu bank indonesia dalam mengetahui jumlah pemakaian e-banking dalam masyarakat.
-          Membantu bank Indonesia dalam mengambil keputusan dalam sistem e-banking di indonesia.
-          Membantu menghemat biaya dan meningkatkan efisiensi waktu dalam mengetahui data pemakaian e-banking.
-          Memperkenalkan suatu sistem kuisioner online kepada masyarakat.


3.         Fungsi- fungsi Utama / Major Function

Fungsi utama dari proyek ini yaitu :
-          Bank Indonesia dapat mengetahui data pemakaian e-banking dengan tepat, cepat, dan akurat secara real time.
-          Memudahkan pengisian kuisioner karena di terapkan pada media online.


4.         Keluaran umum

Keluaran umum dari proyek ini yaitu :
-          Data statistik tentang jumlah penggunaan e-banking di masyarakat.


5.         Informasi Masukkan Yang Umum (general information inputs )

      Pada kuisioner ini berisi informasi masukkan yaitu terletak pada form yang berisi pertanyaan – pertanyaan seputar tingkat pengunaan e-banking di masyarakat, serta pengisian kuisioner online oleh masyarakat, dan juga masukan pertanyaan yang telah disusun oleh Bank Indonesia.

6.         Performance/Pekerjaan

Dalam pengisiankuisioner, waktu rata-rata yang dibutuhkan oleh pengguna berdasarkan banyaknya jumlah pertanyaan yang di masukan oleh Bank Indonesia dalam kuisioner tersebut.

7.         Pertumbuhan/Growth

Berkaitan dengan perkembangan kuisioner online, sistem ini akan terus berkembang sesuai dengan kebutuhan yang diperlukan oleh Bank Indonesia. Sistem kuisioner online ini juga akan terus digunakan sampai ada sistem baru yang menggantikannya. Untuk tingkat perkembangan kuisioner ini akan bersangkutan dengan perkembangan infrastruktur yang mendukung sistem tersebut.


8.         Pengoperasian dan Lingkungan (Operation and Environment )
     
      Pengoperasian akan dilakukan di tempat pengguna yang berhubungan dengan media online. Sistem kuisioner ini digunakan oleh :
·         Masyarakat : sebagai masukan informasi dalam mengisi kuisioner.
·         Admin         : sebagai pelaku monitoring pada kuisioner dengan melakukan maintenance.
·         Programer : melakukan perbaikan pada sistem jika terjadi kesalahan.
·         Bank Indonesia: sebagai penetuan kebijakan kuisioner, penyusun pertanyaan kuisioner dan sebagai penerima output berupa data statistik penggunaan e-banking dalam masyarakat.

9.         Penggabungan, interface (Compatibility, Interface).
     
      Penggabungan teknologi informasi yang berkaitan dengan interface semuanya pengerjaannya melalui sistem yang berhubungan dengan media online. Semua media atau perangkat yang terhubung dengan koneksi internet dapat menggunakan sistem kuisioner online ini.


10.       Kepercayaan, kegunaan (Reliability, Availability)

      Pada tahap ini merupakan gambaran jenjang waktu kegagalan-kegagalan yang terjadi beserta waktu untuk memperbaikinya.

NO
JenisKegiatan
BULAN
0
1
2
3
1
2
3
4
1
2
3
4
1
2
3
4
1
2
3
4
1
Pemasangan Perangkat Keras dan Lunak
















2
Analisa Sistem
















3
Design Database
















4
Design Tampilan
















5
Implementasi
















6
Testing
















7
Maintenance


















11.       Human Interface (Komunikasi Manusia dan Komputer)

Human interface disini merupakan suatu tindakan-tindakan yang dibutuhkan pengguna dalam menggunakan sistem kuisioner online, bagaimana cara masyarakat dapat mengisi form-form kuisioner dengan tampilan semenarik mungkin, dan dengan sistem yang mudah untuk digunakan sehingga masyarakat merasa nyaman dalam mengisi kuisioner tersebut.

12.       Pengaruh Keorganisasian (Organization Impact)

Pengaruh keorganisasian ini sangat penting dan berpengaruh dalam penentuan pertanyaan yang akan diberikan kepada pengguna. Agar pertanyaan yang diberikan sesuai dengan tujuan yang ingin dicapai oleh organisasi.

13.       Pemeliharaan dan Support (Maaintenance dan Support)
     
      Dalam hal maintenance dilakukan sesuai dengan kebutuhan sistem. Jangka waktu normalnya sekitar 3 bulan sekali. Apabila terdapat problem pada awalan pemakaian sistem, maka programmer akan mengevaluasi sistem tersebut dan sesegera mungkin memperbaikinya.


14.       Dokumentasi dan training (Documentation dan Training)

Dokumentasi dan training disini berkaitan dengan admin yang memegang kendali sistem. Admin harus berpengalaman mengetahuiberbagai macam kesalahan sistem. Admin juga dapat bekerja sama dengan programer dalam menyelesaiakan kesalahan yang dihadapi saat memperbaiki sistem tersebut.

  
15.       Waktu dan Kondisi

Waktu operasional pengisian kuisioner berdasarkan jam kerja, yaitu pada hari senin – jumat pukul 09.00 – 17.00




            

2 comments: